Kamu sedang menampilkan dokumentasi untuk Kubernetes versi: v1.30

Kubernetes v1.30 dokumentasi sudah tidak dirawat lagi. Versi yang kamu lihat ini hanyalah snapshot statis. Untuk dokumentasi terkini, lihat versi terbaru.

Mendefinisikan Variabel Lingkungan untuk sebuah Kontainer

Laman ini menunjukkan bagaimana cara untuk mendefinisikan variabel lingkungan (environment variable) untuk sebuah Container di dalam sebuah Pod Kubernetes.

Sebelum kamu memulai

Kamu harus memiliki klaster Kubernetes, dan perangkat baris perintah kubectl juga harus dikonfigurasikan untuk berkomunikasi dengan klastermu. Jika kamu belum memiliki klaster, kamu dapat membuatnya dengan menggunakan minikube, atau kamu juga dapat menggunakan salah satu dari tempat mencoba Kubernetes berikut ini:

Untuk melihat versi, tekan kubectl version.

Mendefinisikan sebuah variabel lingkungan untuk sebuah Container

Ketika kamu membuat sebuah Pod, kamu dapat mengatur variabel lingkungan untuk Container-Container yang berjalan di dalam sebuah Pod. Untuk mengatur variabel lingkungan, sertakan bagian env atau envFrom pada berkas konfigurasi.

Dalam latihan ini, kamu membuat sebuah Pod yang menjalankan satu buah Container. Berkas konfigurasi untuk Pod tersebut mendefinisikan sebuah variabel lingkungan dengan nama DEMO_GREETING yang bernilai "Hello from the environment". Berikut berkas konfigurasi untuk Pod tersebut:

apiVersion:v1kind:Podmetadata:name:envar-demolabels:purpose:demonstrate-envarsspec:containers:- name:envar-demo-containerimage:gcr.io/google-samples/node-hello:1.0env:- name:DEMO_GREETINGvalue:"Hello from the environment"- name:DEMO_FAREWELLvalue:"Such a sweet sorrow"
  1. Buatlah sebuah Pod berdasarkan berkas konfigurasi YAML tersebut:

    kubectl apply -f https://k8s.io/examples/pods/inject/envars.yaml 
  2. Tampilkan Pod-Pod yang sedang berjalan:

    kubectl get pods -l purpose=demonstrate-envars 

    Keluarannya mirip seperti ini:

    NAME READY STATUS RESTARTS AGE envar-demo 1/1 Running 0 9s 
  3. Dapatkan sebuah shell ke Container yang sedang berjalan di Pod kamu:

    kubectl exec -it envar-demo -- /bin/bash 
  4. Di shell kamu, jalankan perintah printenv untuk melihat daftar variabel lingkungannya.

    root@envar-demo:/# printenv 

    Keluarannya mirip seperti ini:

    NODE_VERSION=4.4.2 EXAMPLE_SERVICE_PORT_8080_TCP_ADDR=10.3.245.237 HOSTNAME=envar-demo ... DEMO_GREETING=Hello from the environment DEMO_FAREWELL=Such a sweet sorrow 
  5. Untuk keluar dari shell tersebut, masukkan perintah exit.

Menggunakan variabel-variabel lingkungan di dalam konfigurasi kamu

Variabel-variabel lingkungan yang kamu definisikan di dalam sebuah konfigurasi Pod dapat digunakan di tempat lain dalam konfigurasi, contohnya di dalam perintah-perintah dan argumen-argumen yang kamu atur dalam Container-Container milik Pod. Pada contoh konfigurasi berikut, variabel-variabel lingkungan GREETING, HONORIFIC, dan NAME disetel masing-masing menjadi Warm greetings to, The Most Honorable, dan Kubernetes. Variabel-variabel lingkungan tersebut kemudian digunakan dalam argumen CLI yang diteruskan ke Container env-print-demo.

apiVersion:v1kind:Podmetadata:name:print-greetingspec:containers:- name:env-print-demoimage:bashenv:- name:GREETINGvalue:"Warm greetings to"- name:HONORIFICvalue:"The Most Honorable"- name:NAMEvalue:"Kubernetes"command:["echo"]args:["$(GREETING) $(HONORIFIC) $(NAME)"]

Setelah dibuat, perintah echo Warm greetings to The Most Honorable Kubernetes dijalankan di Container tersebut.

Selanjutnya